Menikmati Indahnya Matahari Terbit di Pantai Keramat Suci Sugian

Lombok Timur – Tim massmedia menjelajahi bagian timur pulau Lombok Sabtu, 3 Juni 2023, menyambangi Desa Wisata Sugian Kecamatan Sambelia Kabupaten Lombok Timur Nusa Tenggara Barat.

Perjalanan menempuh jarak 99 km dari Kota Mataram, 58 Km dari kota Selong, Tim membawa peralatan lengkap berencana untuk camping sambil mancing di pinggir Pantai Keramat Suci yang berada di Desa Wisata Sugian Kecamatan Sambelia Kabupaten Lombok Timur.

Area Pantai ini memiliki daya tarik tersendiri dikelilingi oleh perairan yang indah, di sebelah timurnya dengan kawasan perairan Gili Sulat dan Gili Lawang dengan daya tarik yang begitu luar biasa.

Panorama hutan mangrove luas, terumbu karang yang indah, dengan ombak dan air yang begitu jernih dan tenang, pasir halus serta padang ilalang yang berada di tengah gili tersebut. Di sebelah baratnya dengan area menanga atau muara Mayung, yang dipenuhi dengan hutan bakau (mangrove) sebagai tempat tinggal biota laut dengan latar belakang Gunung Rinjani yang indah.

Taman Wisata Pantai Keramat Suci Sugian dengan ombak yang tenang dan air yang jernih cocok untuk para wisatawan yang hobby mancing, snorkeling, canoeing, bahkan dengan pasir yang halus bisa dijadikan sebagai tempat camping yang menarik. Dari sini kita bisa melihat secara langsung terbenamnya matahari (sunset) di balik indahnya gunung Rinjani, serta pada pagi harinya menyaksikan terbitnya matahari (sunrise).

Di sini juga sedang dibuat jalan baru yang berbatasan dengan hutan mangrove di sisi kanan dan dilengkapi dengan fasilitas standar tempat parkir cukup luas, toilet, mushola dan lebih dari 10 berugak tersebar di area Taman wisata Pantai Keramat Suci.

Setelah berkemah satu malam pada pagi harinya  tim massmedia selain memancing juga disuguhi pemandangan banyaknya perahu nelayan beriringan menuju pantai setelah semalaman para nelayan tersebut mencari ikan ke tengah laut. Mereka menepi menuju pantai dan dermaga Sugian.

Tim juga menikmati matahari terbit (Sunrise ) yang muncul di sela sela Gili Sulat dan Gili Lawang yang Indah. Gili-gili tersebut merupakan Kawasan konservasi laut Kabupaten Lombok Timur Provinsi Nusa Tenggara Barat. (Asbar)

Respon (1)

  1. Seperti nya sangat menarik Dan indah sekali……dduuuhhhh…..kapan yaa…bisa jalan jalan ke sana…..I hope so.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *