Pokdarwis Pondok Kerakat Gelar Balap Kuda

Lombok Timur – Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pondok Kerakat Pohgading Timur menggelar Pacuan Kuda di pantai Pondok Kerakat Desa Pohgading Timur Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur, Jum’at (25/3).

Sebanyak 30 peserta ikut dalam ajang balapan kuda ini. Peserta berasal dari beberapa kabupaten di NTB, termasuk dari Kabupaten Sumbawa. Pacuan Kuda ini akan berlangsung selama 6 hari mulai dari tanggal 25 sampai dengan 30 Maret 2022.

“Ada 34 peserta yang mendaftar dalam event balap kuda kali ini. Para peserta ini berasal dari kabupaten Lombok Timur, Lombok Barat, Lombok Tengah, Kota Mataram dan ada beberapa yang dari pulau Sumbawa,” terang Asri selaku Ketua Panitia Penyelenggara.

Dalam pantauan media ini, kuda-kuda yang ikut balapan ini sebagian besar jokinya dari kalangan anak-anak berusia 10-14 tahun. Akan tetapi ketangkasan mereka menjadi joki bisa dibilang sangat mahir dalam mengendalikan kuda balapnya.

Dalam ajang ini satu kali balapan sebanyak 4 kuda yang dilepas. Kuda yang menang akan melaju ke babak selanjutnya. Para joki memacu kudanya sejauh 1 kilometer dengan trek berpasir.

Asri menerangkan ajang balap kuda ini rutin digelar tiap tahun. Panitia menyiapkan hadiah dengan total jutaan rupiah. 

“Event ini rutin kami adakan setiap tahun. Adapun hadiah dari juara Balap Kuda kali ini adalah Juara I, 1.500.000., Juara II. 1.000.000 Juara III. 750.000 Tropi + piagam untuk masing – masing juara,” pungkasnya. (Al)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *