Lombok Timur – Ngabuburit adalah sebuah kegiatan yang lazim dilakukan saat bulan Ramadhan untuk menunggu waktu berbuka puasa. Banyak hal yang bisa dilakukan saat ngabuburit. Seperti, jalan-jalan, mencari takjil di pasar Ramadhan, berkumpul dengan keluarga atau bersama teman-teman.
Sebuah wadah yang fokus pada pembelajaran dan pengembangan keterampilan di bidang teknologi informasi, AbleCode, punya cara berbeda untuk ngabuburit. AbleCode akan menggelar “Ngabuburit Bareng AbleCode”. Ngabuburit yang akan dilaksanakan pada Minggu, 26 Maret 2023, ini akan membahas tentang Pengantar UI/UX Designer.
Founder sekaligus CEO AbleCode, Wahyu Taqdirul Aziz, melalui keterangan tertulisnya kepada media ini menyampaikan kegiatan yang akan dilaksanakan melalui aplikasi Zoom pada pukul 13.00 WIB tersebut gratis dan terbuka untuk siapa saja yang ingin belajar. “Kami ingin memberikan kesempatan kepada kamu untuk belajar dan mengembangkan keterampilan desain kamu secara gratis,” terangnya seperti yang tertulis pada flyer kegiatan ini.
Peserta dapat mendaftar melalui tautan http://bit.ly/WebinarIntroductionDesigner.
Wahyu menambahkan, kegiatan ini bertujuan untuk berbagai pengetahuan tentang langkah awal menjadi UI/UX designer. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk berbagi ilmu tentang langkah awal menjadi UI/UX,” imbuhnya.
Ngabuburit bareng AbleCode kali ini menghadirkan UI/UX Designer pada PT Pegadaian, Femmy Liana Purnomo. “Dibawakan langsung oleh seorang profesional. Peserta akan belajar dasar-dasar desain UI/UX dari para ahli dan memperluas wawasan tentang dunia desain,” terang Wahyu.
AbleCode adalah wadah yang berfokus pada pembelajaran dan pengembangan keterampilan di bidang teknologi informasi atau IT. Platform ini memberikan kesempatan bagi para pembelajar dan profesional di bidang IT untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan, serta mengembangkan keterampilan mereka. AbleCode lahir dari sebuah kegelisahan yang mana masih kurangnya ruang-ruang tempat mengembangkan diri khususnya di bidang IT. (geges)