Sumbawa – Jajaran Pengurus Cabang (PC) Nahdatul Wathan Diniah Islamiyah (NWDI) Se-Kabupaten Sumbawa (Zona Timur) meliputi Kecamatan Maronge, Plampang, Labangka, Empang dan Tarano Masa Khidmat 2021-2026, resmi dilantik.
Ketua Umum Pengurus Daerah (PD) NWDI Kabupaten Sumbawa, Jamaluddin Malady, S.Sos., MT, kepada awak media usai pelantikan pengurus di Plampang Theater, Sabtu (13/11), menyatakan, pelantikan pengurus cabang NWDI se-kabupaten Sumbawa, meliputi pengurus kecamatan Zona timur ini bisa terlaksana dengan baik. Apalagi NWDI ini merupakan organisasi terbesar di Nusa Tenggara Barat.
“Pelantikan PC NWDI kali ini adalah yang pertama semenjak saya menahkodai NWDI Kabupaten Sumbawa. Pelantikan PC ini dibagi menjadi tiga zona yakni Zona Timur, Zona Tengah dan Zona Barat,” terangnya.
Dalam periode kepengurusannya, ia akan menjalankan empat Misi Besar NWDI di antaranya Dakwah, Pendidikan, Ekonomi Ummat dan Sosial Budaya.
Selain melaksanakan sejumlah agenda organisasi salah satunya yakni pelantikan pengurus kecamatan Se Kabupaten Sumbawa dimulai dari Zona Timur.
Terselenggaranya kegiatan pelantikan PC NWDI Zona Timur kali ini berkat kebersamaan dan kerja keras semua pihak terutama pihak panitia yang telah bekerja dengan tulus dan ikhlas.
“Apresiasi yang setinggi-tingginya kami sampaikan kepada panitia pelaksana yang sudah bekerja dengan baik sehingga acara pelantikan tersebut dapat berjalan dengan baik,” ungkap Jamal, sapaan akrab Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman NTB ini.
Ia juga meminta agar panitia tetap kompak dan melanjutkan tugas serta tanggung jawab kepanitiaan sampai tuntas.
“Ingat, tugas panitia belum selesai, silahkan dituntaskan lagi untuk pelantikan Zona Tengah (Kota, red) yang meliputi 14 Kecamatan, dan terakhir Zona Barat meliputi 5 kecamatan,” cetus Jamal.
Menyinggung soal kiprah NWDI, Jamal menjelaskan dalam bidang pendidikan, NWDI Pondok Pesantren Al-Majidiyah.
“Ponpes milik kita Satu-satunya yang mempelajari kitab Kuning, kita punya guru yang paham kitab Kuning,” katanya.
Ia mengatakan, tradisi hiziban akan menggema di Tana Samawa ini. Bukan hanya seputar kota melainkan di Kecamatan bahkan ke setiap desa se-kabupaten Sumbawa.
“Do’a-doa di Hizib itu sangat luar biasa yang dibuat oleh maulana Syaikh TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid (Pahlawan Nasional, red),” ungkapnya.
Ia menyatakan, NWDI Sumbawa siap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Sumbawa bersama Ormas keagamaan lainnya dalam mewujudkan Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban.
“Pemerintah untuk melakukan sendiri itu tidak cukup. Tentu harus dibantu oleh Ormas islam yakni NWDI juga Insan Pers yang memberikan informasi kepada masyarakat,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Dedi Susanto menyampaikan salam takzim dan kegembiraan yang luar biasa, karena berkat sumbangsih berbagai pihak kegiatan pelantikan PC NWDI Kabupaten Sumbawa Zona Timur dapat berjalan dengan baik.
“Allhamdulillah, saya ucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh teman-teman Pengurus PD NWDI Kabupaten Sumbawa dan pihak-pihak yang sudah memberikan sumbangsih terbaik sehingga acara ini dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya,” ungkapnya.
Begitu juga kepada Ketua Umum PD NWDI Sumbawa Dea Guru Jamaluddin, yang tidak pernah bosan menyumbangkan tenaga, fikiran dan waktu bahkan tidak tanggung-tanggung rela menyumbangkan hartanya untuk kegiatan NWDI Sumbawa.
Ketua TAGANA NTB ini juga menyampaikan terimakasih kepada segenap pengurus PC NWDI yang sudah lama di NWDI tapi mau terus bergabung maupun yang baru bergabung.
“Intinya kita harus ingat pesan Guru Besar kita Maulana Syaikh TGKH. Zainuddin Abdul Majid yakni tentang misi perjuangan pendidikan, dakwah, selanjutnya sosial budaya, dan ekonomi ummat, supaya kita dapat memberi manfaat kepada masyarakat melalui 4 misi tersebut,” cetusnya.
Pelantikan pengurus PC NWDI ini dibarengi dengan ikrar dan baiat sebagai salah satu pengurus serta kader NWDI dalam membesarkan organisasi kedepan. Tampak hadir pula pada acara tersebut Dewan Musytasar PD NWDI beserta Jajaran pengurus Daerah NWDI Sumbawa, Camat Plampang, dan segenap jajaran pengurus kecamatan wilayah zona timur. (HH)