Lombok Tengah – Dalam rangka mempromosikan Desa Wisata Mas Mas Kecamatan Batukliang Utara Kabupaten Lombok Tengah, Pemerintah Desa menggelar Event Begasap, Minggu (25/7).
Bekerja sama dengan Karang Taruna dan Mahasiswa KKN Universitas Mataram (UNRAM), Pemerintah Desa Mas Mas menggelar event skala lokal yaitu Begasap. Begasap merupakan lomba menangkap ikan Nila yang sudah disiapkan di satu petak sawah. Pemenangnya adalah orang yang paling banyak menangkap ikan. Bagi pemenang, panitia menyiapkan door prize.
Menurut Pengurus Karang Taruna Desa Mas Mas, Muhammad Saefullah, Event Begasap ini diikuti oleh warga desa setempat yang berasal dari 11 Dusun yang ada. Masing-masing Dusun mengutus 4 orang perwakilan untuk mengikuti event ini.
Event yang diselenggarakan di Taman Wisata Desa Wisata Mas Mas (Dewimas) ini disambut antusias oleh masyarakat. Hal ini terlihat dari banyaknya warga yang datang untuk menonton. Warga yang menonton berdiri di pematang sawah di mana peserta menangkap ikan dengan tangan kosong, tanpa menggunakan alat.
Ditanya tujuan diselenggarakannya event ini, Muhammad Saefullah mengatakan event ini sebagai sarana promosi Dewimas ke khalayak ramai. “Sederhana tujuan dari Event Begasap ini sebagai salah satu syiar atau promosi untuk Desa Wisata Mas Mas,” terangnya melalui pesan singkat kepada media ini.
Untuk ke depan, Event Begasap ini direncanakan akan digelar pada peringatan Hari Jadi Desa Mas Mas tahun ini. “Event Begasap ini yang kedua kali, dulu pernah dilaksanakan tapi skupnya Dusun, sekarang lebih luas lagi Tingkat Desa. Dan InsyaAllah akan dilaksanakan lagi di Hari Jadi Desa Mas Mas di bulan-bulan ini,” tutupnya. (geges)